Salah satu kegiatan yang lakukan dalam proses pendampingan disetiap Desa adalah Menggali Potensi Desa antara lain Pemberdayaan Masyarakat Desa. Esensi kegiatan ini adalah menggali dan memunculkan potensi disetiap desa baik potensi SDM (sumber daya manusia) juga SDA (sumber daya alam). Hal ini senada juga disampaikan pihak Kecamatan Cikidang yang diwakili Sekretaris Kecamatan Cikidang ( Ibu Euis SPd ) dukungannya terhadap Proses Pendampingan tersebut yang sekaligus membuka Kegiatan tersebut yang dilaksanakan Pada hari Selasa, 19 September 2017 di Aula Desa Cijambe Kecamatan Cikidang .
Dengan mendatangkan Narasumber dari Sukabumi seorang pengusaha Sukses dalam pengolahan Singkong menjadi Makanan ringan dengan Nama ” Kicimpring ” ( Enye, dalam bahasa Sunda.Red) yang sudah mampu melakukan penjualan sampe keluar provinsi Bpk Rahman Addakhil. Dalam pemaparannya (sebelum praktek pembuatan), beliau menyampaikan dengan berdasarkan fakta yang dilalui beliau Bahwa Usaha Ekonomi Kerajinan pembuatan Kicimpring ini ternyata menjadi salah satu Usaha Ekonomi Rumahan yang mampu bertahan dalam kondisi krisis Ekonomi Bangsa Indonesia yang terjadi sekitar tahun 1998 silam
Masyarakat Desa Cijambe Kec. Cikidang, khususnya kaum ibu ibu yang menjadi Peserta kegiatan ini, sangat antusias mengikuti ” Kegiatan Pelatihan Keterampilan Pembuatan Makanan Ringan” tersebut. Pada kesempatan itu juga, pihak PEMDES Cijambe selaku Kepala Desa ( Suhendi ) akan menindak lanjuti kegiatan ini tidak hanya berahir dihari itu juga, hal ini dengan meyakinkan dihadapan Pendamping dan Peserta Kegiatan, beliau akan merumuskan pada RKPDESA agar tahun 2018 masuk pada APBDESA untuk pengembangan usaha ini melalui Mekanisme Musyawarah Desa (MUSDES).
Dengan kata lain Pemerintahan Desa Cijambe Siap mendorong untuk menyertakan anggaran guna pengadaan Sarana dan Prasarananya kedepannya dalam kegiatan pengolahan Singkong (yang cukup melimpah didesa Cijambe) untuk menjadi salah satu Usaha Ekonomi Makanan Ringan ( Kicimpring ) masyarakat Desa Cijambe, yang nantinya dalam mekanismenya akan terintegrasi dengan BUMDESA dan SIAP BERSAING DIPASARAN. Team SABADESA.news