SABADESA.ID. Babakanjaya – Minggu (11/06) Dalam nasihat hidup orang jawa kita pernah mendengar istilah, “Desa mawa cara, Negara mawa tata” artinya desa itu punya cara tersendiri dalam menerjemahkan aturan yang dibuat oleh Negara.

Dalam hal ini Desa Babakanjaya Kecamatan Parungkuda – Sukabumi memiliki cara yang unik dalam membangun partisipasi aktif masyarakat dengan melakukan sosialisasi program pembangunan desa melalui momentum “Shalat Tarawih“.

Suasana Ketika Sosialisasi di Kp. Ciburuy Rt. 08/02

Menurut Herman (Perangkat Desa) menuturkan, kumpulnya masyarakat ketika menjalankan ibadah shalat tarawih ini menjadi kesempatan Pemerintah Desa untuk menginformasikan rencana pembangunan desa khususnya program pembangunan TA 2017.

“Setelah warga selesai menjalankan ibadah shalat tarawih, kami meminta sedikit waktu kepada pengurus masjid untuk mensosialisasikan rencana Pembangunan Desa Babakanjaya TA 2017″. Ungkat Herman

Herman menuturkan, terkadang pemerintah kesulitan untuk mensosialisasikan kegiatan desa jika hanya mengandalkan pertemuan formal di kantor desa, selain karena biasanya undangan terbatas juga warga pada umumnya memiliki kesibukan masing-masing.

“Program TARLING (Taraweh Keliling) ini rencananya kita lakukan di semua  RT dengan maksud dan tujuan agar informasi tentang pembangunan desa dapat tersampaikan kepada seluruh warga Desa”. Lanjut Herman

Suasana saat sosialisasi di Komplek Pondok Cidahu Permai

Menurut Bayu (Pendamping Desa) Menjelaskan, “Pada dasarnya desa sebagai Kesatuan Masyarakat Hukum dapat menjalankan tata kelola pemerintahan yang keluar dari sekat-sekat “formalistik” tentu selama itu tidak melanggar tata administrasi dan substansi yang sudah digariskan oleh negara”. Papar Bayu.

“Sosialisasi melalui momentum TARLING ini merupakan bukti desa dapat keluar dari ruang-ruang kekakuan dalam menjalankan aturan (out of the box). Cara seperti ini merupakan hak asal usul desa karena begitulah sedari dulu pemerintahan desa dijalankan dengan segala karakteristik dan keunikannya”. Pungkas Bayu (b4y)

Bagikan Berita